Muraja’ah : Ramadhan (bag.18)

KESIMPULAN BELAJAR ISLAM
Materi Tematik
Ramadhan (bag.18)
Pemateri: Ustadz Beni Sarbeni, Lc
Durasi Audio 00:06:35


  1. Dianjurkan mandi sebelum pergi ke tempat Shalat I’ed

  2. Berhias dan memakai pakaian yang paling bagus

  3. Makan terlebih dahulu ke tempat shalat sebelum shalat I’edul Fithri

  4. Bertakbir yang dimulai maghrib malam hari raya, sampai datangnya Imam untuk Shalat I’ed, adapun Idul adha dimulai dari fajar hari Arafah sampai Ashar terakhir hari tasyrik

  5. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam memerintahkan para wanita bahkan wanita yang haidh untuk pergi ke tempat ditunaikannya hari raya (walaupun tentunya wanita haidh tidak ikut shalat)

  6. Berbeda antara jalan pergi dan jalan pulang

  7. Jika memungkinkan pergi ke tempat shalat dengan berjalan kaki

  8. Bersegera pergi menuju lapangan tempat ditunaikan Shalat hari raya

Ditulis oleh,
Team Admin BIS

Catatan: Sangat dianjurkan kepada peserta Belajar Islam untuk mengulang-ulang materi audio yang telah disampaikan agar dapat memahami permasalahan beserta dalil-dalilnya dan untuk menambah keyakinan kita kepada  Allah Ta’ala dalam mentauhidkan-Nya.