Muraja’ah : Tafsir Al-Fatihah (bag.4)

KESIMPULAN BELAJAR ISLAM
Materi Tematik
Tafsir Al-Fatihah (bag.4)
Pemateri: Ustadz Beni Sarbeni, Lc
Durasi Audio 00:07:37


  1. Hanya kepadaMu kami beribadah dan hanya kepadaMu kami memohon pertolongan

  2. kalimat pada point 1 menyebutkan sesuatu yang umum kepada yang khusus

  3. Hikmahnya adalah mendahulukan hak Allah ta’ala daripada hak hamba

  4. Ibadah yang kita lakukan tidak akan dapat terwujud jika bukan karena pertolongan Allah subhanahu wa ta’ala

  5. Ibadah adalah sebuah nama yang mencakup seluruh perbuatan maupun ucapan yang dicintai dan diridhoi oleh Allah subhanahu wa ta’ala baik yang nampak maupun yang tersembunyi

  6. Termasuk Ibadah adalah keyakinan yang ada di hati dan banyak orang yang lupa dan bahkan keliru

  7. Isti’anah adalah bersandar kepada Allah subhanahu wa ta’ala salam segala kemanfaatan atau menolak segala keburukan yang disertai keyakinan bahwa hal itu akan terwujud

  8. Harus berprasangka baik kepada Allah ta’ala

  9. Ibadah dan Isti’anah merupakan wasilah kebahagiaan bagi seorang hamba dan keselamatan dari segala perkara yang buruk

  10. Syarat diterima ibadah ada dua; (1) Sesuai tuntunan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam, (2) Ikhlash karena Allah ta’ala

Ditulis oleh,
Team Admin BIS

Catatan: Sangat dianjurkan kepada peserta Belajar Islam untuk mengulang-ulang materi audio yang telah disampaikan agar dapat memahami permasalahan beserta dalil-dalilnya dan untuk menambah keyakinan kita kepada  Allah Ta’ala dalam mentauhidkan-Nya.